TEKS

SELAMAT DATANG DAN JANGAN LUPA ISI BUKU TAMU & KOMENTAR YA.....

Sunday, February 28, 2010

Solusi Masalah Dalam Rumah Tangga

Sahabat….terkadang pertengkaran kecil-kecilan terjadi di rumah tangga, karena memang didalam rumah tangga tidak selamanya berjalan dengan baik. Namun, yang harus kita ketahui adalah kita memiliki solusi dalam setiap masalah yang di hadapi.

Kadangkala setiap pasangan rumah tangga bertengkar dan ribut. Itu adalah hal yang biasa. Kata orang…itulah bumbu pernikahan. Saat pertengkaran di dalam rumah tangga sudah memanas, harus ada yang berani mengungkapkan kata maaf atau kata-kata lainnya.

Hal itu pernah terjadi dikeluarga saya karena hal sepele. Hanya saja terkadang lagi puncaknya marah, diantara kami berdua selalu saja ada yang berucap, “maapin abi yah atau maapin ummi yah kalau ada yang salah”.

Namun, terkadang dengan sholat berjamaah yang dilanjutkan dengan saling introspeksi. Biasanya suka saya katakan kepada istri, “Tadi masalah yang kita ributkan apa yah?”. Langsung ajah kami berdua tertawa sendiri…karena hal itu merupakan bumbunya rumah tangga.

Ternyata, mudah juga yah solusinya. Bisa terlebih dahulu mengungkapkan kata maaf atau sholat berjamaah. Atau juga menawarkan makanan kesukaan masing-masing. Coba ajah deh

No comments:

Post a Comment